Saturday 11 May 2013

Gempa Kuat Diprediksi Siap Mengguncang Iran & Jepang



NEW YORK - World Earthquakes memprediksikan kemunculan gempa bumi berkekuatan besar di Iran dan Jepang dalam 48 jam ke depan. Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) juga mengatakan hal yang sama namun pada hari yang berbeda.

"Aktivitas seismologi tinggi akan muncul dalam 48 jam ke depan di Iran dan Jepang," ujar World Earthquakes, seperti dikutip Emirates 24/7, Jumat (19/4/2013).

USGS berpendapat, gempa kuat itu tidak akan berlangsung dengan cepat. Gempa itu diprediksi muncul pada Kamis depan tepatnya pada 25 April, dan Selasa 30 April.

Sementara itu, Badan Meteorologi dan Seismologi Nasional Uni Emirat Arab justru membahtah pernyataan kedua badan riset itu. Menurutnya, gempa bumi merupakan sebuah yang tidak dapat diprediksi. Pernyataan World Earthquakes dan USGS pun disebut gosip.

Seperti diketahui, gempa bumi besar baru saja mengguncang wilayah perbatsaan Iran dan Pakistan pada pekan ini. Gempa maut itu menewaskan puluhan orang. Guncangan pun masih bisa dirasakan di India dan sejumlah negara-negara Teluk.

Tepat pada hari ini, Negeri Sakura juga juga diguncang gempa bumi berkekuatan 7,0 Skala Richter (SR). Titik pusat gempa terletak di dekat Pulau Kuril yang dipersengketakan oleh Jepang dan Rusia.

No comments:

Post a Comment